Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunianya kepada kita semua. Sholawat serta salam semoga tetap tercurah kepada baginda Rasulullah SAW beserta keluarga, sahabat, dan para pengikutnya yang setia, sehingga kita dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan baik dan lancar.
Selamat datang di Program Studi S1 Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus)! Kami sangat senang menyambut Anda, baik mahasiswa, dosen, staf, dan stakeholder yang terhormat, di komunitas akademik yang berdedikasi untuk memberikan pendidikan berkualitas dan pengalaman belajar yang mendalam.
Program Studi S1 Manajemen Unimus berdiri sejak tahun 1999 dan telah terakreditasi “UNGGUL” oleh LAMEMBA dengan SK No. 2094/DE/A.5/AR.10/III/2025. Dengan visi “Terwujudnya Program Studi yang Unggul dalam Ilmu Manajemen, Entrepreneur, dan Teknologi Berbasis Islami dan Bereputasi Internasional pada Tahun 2034”, kami berkomitmen untuk menghasilkan sarjana manajemen yang profesional, kompetitif, dan adaptif terhadap pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi berbasis Islami.
Di Program Studi S1 Manajemen FEB UNIMUS, Anda akan menemukan kurikulum terkini, fasilitas modern, dan dosen-dosen yang berpengalaman yang siap membimbing Anda mengembangkan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk sukses di dunia yang terus berubah ini. Kami juga sangat mendukung penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan, serta mendorong mahasiswa untuk terlibat dalam penelitian yang relevan.
Mahasiswa kami telah meraih berbagai prestasi baik di tingkat nasional maupun internasional, dan alumni kami telah bekerja di berbagai instansi, baik pemerintah, swasta, BUMN, maupun menjadi wirausaha sukses. Kami percaya bahwa pendidikan adalah fondasi utama untuk mencapai tujuan dan impian Anda, dan kami berkomitmen untuk menciptakan lingkungan belajar yang mendukung dan menginspirasi.
Kami berharap situs web Program Studi S1 Manajemen ini dapat memberikan informasi terbaru dan akurat bagi civitas akademika dan seluruh stakeholder sekaligus menjadi pilihan terbaik dalam mengembangkan ilmu pengetahuan, karakter, dan karir yang gemilang.
Terima kasih atas perhatian dan kepercayaan Anda. Mari bersama-sama meraih masa depan yang cerah dengan semangat, inovasi, dan dedikasi.
Salam sukses,
Edy Purwanto, S.E., M.M
Kepala Program Studi S1 Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Muhammadiyah Semarang
Wassalaamu ’alaikum Wr. Wb.